Cari Blog Ini
Kamizoraview blog contains reviews of food, drinks, games, beauty products and others to reviews of comics and novels of various stories. If you have product recommendations, please share your ideas with me or dm on my Instagram @mauliarhm ^^
Unggulan
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Rekomendasi Manhwa Tyrant [Good Looking Tyrant]
![]() |
| The Way To Protect The Female Lead's Older Brother (Dion) |
Sosok pemimpin yang kuat, berkuasa, good looking namun Tyrant.
Semakin kesini, semakin banyak komik yang menceritakan sosok male lead atau
tokoh pendukung lainnya, yang memiliki perilaku Tyrant. Meskipun perilakunya
yang kurang baik, namun tidak jarang cukup ampuh membuat para pembaca komik turut
merasa baper. Entah karena penampilannya yang menggoda mata, atau karena sifat
dan perilakunya yang berubah ketika telah bertemu sang female lead.
Bisa dibilang, aku juga salah satu pembaca yang sering ikut merasa
baper, ketika melihat male lead yang Tyrant, berpenampilan mempesona dan bucin.
Haha..
Berikut beberapa manhwa yang memiliki sosok ‘Tyrant’ yang cukup ampuh menggoda iman.
1. Tyrant's First Love
Author : Kim Su-Oh
Artist : Chihuahua
Genre : Action, Adventure, Drama, Fantasy
Emperor Kaizer yang seorang Tyrant dan ditakuti oleh seluruh orang, ternyata selama bertahun-tahun ia mencari wanita dengan ciri memiliki mata bewarna biru, rambut hitam berkilau, dan kulit putih Suatu ketika, ia mengunjungi sebuah daerah yang tanpa sengaja bertemu dengan seorang pelayan yang disiksa. Pelayanan tersebut bernama Tia. Pada akhirnya, Kaizer pun membawa Tia ke kediamannya dan memperlakukannya selayaknya Lady. Ketika ditanya, siapa sosok wanita yang selama ini dicari, maka jawabannya adalah ‘cinta pertama' sang emperor.
2. Your Majesty Please Don’t Kill Me Again
Author : Eclair, Hyeyong
Artist : Hayeon
Genre : Drama, Fantasy, Historical, Josei, Romance
Laliette Bellua merupakan seorang gadis yang memiliki kesempatan hidup kedua. Ia mengalami kejadiaan nahas di kehidupan sebelumnya, dan bertekad untuk melindungi dirinya dan keluarganya di kehidupan ia yang sekarang. Langkah utama untuk melindungi keluarganya adalah dengan meyakinkan sang raja di masa depan, yaitu Rupert Edgar Laspe Vellelum. Ia adalah seorang putra mahkota yang bersembunyi dan menyamar menjadi seorang princess. Rupert dewasa lah yang membunuh seluruh keluarga Bellua. Misi pertama Laliette adalah menjadi pelayan untuk princess Rupert.
3. I Want To Be You, Just For a Day
Karya : SAM
Genre : Fantasy, Mystery, Romance, Webtoon
Iaros adalah seorang putra mahkota yang licik. Tidak seperti rupanya yang tampan, hatinya justru sangat mengerikan. Psyche sang kekasih & Medeia putri mantan calon ratu, mereka adalah sang female lead. Bersama dengan Helios, mereka bertiga harus memutar otak untuk berhadapan dengan sang putra mahkota yang kejam, Iaros. Sangat banyak misteri yang tersembunyi, dan secara perlahan mulai terbuka satu persatu ketika sang female lead bertukar jiwa.
4. Death is The Only Ending for Villain
Karya : Gwon Gyeoeul
Genre : Fantasy, Romance
Misi Penelope Eckart yang hidup di dalam sebuah game adalah untuk bertahan hidup. Ia harus menghindari semua pembunuhan dari para tokoh pria, salah satunya dari sang emperor, Callisto Regulus. Sosok Tyrant yang ditakuti seluruh rakyat, dan merupakan sosok utama yang sangat dihindari Penelope.
5. Villain is a Good Match for a Tyrant
Karya : Yoo
Leeran
Genre : Drama,
Fantasy, Romance, Webtoon
Estian sang emperor tyrant dan terkenal sebagai seorang monster, pada akhirnya luluh kepada sang Villain. Cecil sang putri terasingkan, ia dinikahkan oleh ayahnya yang seorang raja dengan alasan politik. Keduanya menikah bukan berdasarkan rasa suka, namun tetap saling melindungi dan bertanggungjawab satu sama lain hingga akhirnya benih cinta itupun hadir.
6. Became a Tyrant’s Secretary
Author : Gio, Lee In-Hye
Genre : Fantasy, Isekai, Magic, Romance
Rosaline Varite, sang female lead yang diberikan kesempatan hidup kedua untuk menyelamatkan keluarganya. Kehancuran keluarga Varite karena kesalahan kakak laki-lakinya, yang bekerja sebagai sekretaris kerajaan, dan melayani sang emperor, Kahir. Hidup puluhan tahun sebagai sekretaris, kini ia di dunianya yang baru akan menggunakan kemampuan tersebut untuk menyelamatkan keluarganya. Rosaline Varite menjadi sekretaris sang emperor tyrant yang tampan.
7. I Tamed a Tyrant and Ranaway
Author : Yusoi
Genre : Drama, Fantasy, Historical, Josei, Romance
Cahrlie Ronan selama ratusan tahun hidup terjebak menjadi sebuah pedang sang kaisar. Kini di kehidupan keduanya, Charlie akan menghancurkan kekaisaran yang kejam, dengan bantuan Dylan, sang tyrant yang telah ditaklukkan olehnya.
8. The Way to Protect a Female Lead's Older Brother
Karya : Kin
Genre : Fantasy
Tinggal
bersama keluarga tyrant, Roxena Agrice yang juga harus bertindak sebagai
villain agar dapat menyelamatkan hidupnya. Ia memiliki banyak saudara dan
saudari Agrice, namun hanya tersisa beberapa bangku yang tersedia untuk
keturunan Agrice yang kuat. Posisi pertama ditempati oleh kakak tiri Roxena,
yaitu Dion Agrice. Terkenal dengan perilakunya yang tyrant, dan digadang-gadang
sebagai penerus tahta dari sang ayah yang juga tyrant.
Cek di sini untuk lihat manhwa bertema villain dengan sosok wanita tangguh Rekomendasi Villain Wanita
Postingan Populer
The Elegant Sea of Savagery |Manhwa
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Review Siomay Telkom Jogjakarta |Siomay Idola
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya









Komentar
Posting Komentar